Swipe up untuk membaca artikel

Danramil Pracimantoro,Masa Remaja Masa Mencari Jati Diri


Wonogiri – bertempat di Lapangan Bola Desa Lebak Danramil 13/Pracimantoro Kapten Cba Budi Waluyo mengisi materi Etika Pergaulan Remaja kepada Gerakan Pramuka Gugus Depan Sam Ratulangi 07.015 Gugus Depan Nyi Ageng Pinatih 07.016 SMAN 1 Pracimantoro Kelas X,Jumat (30/8).

Hadir dalam kegiatan Pembina Pramuka Dra. Esthi Darmawanti, MM.Penanggung jawab (Drs. Nur Sahid, M.Pd.Ketua Organisasi Siswa Salvi Dwi Astuti.

Adapun yang disampaikan Danramil,Masa remaja merupakan masa yang sangat kritis, masa untuk melepaskan ketergantungan kepada orang tua, masa mencari jatidiri supaya diakui orang lain sehingga diakui sebagai orang dewasa.

Dampak positif dari pergaulan adalah mampu membentuk kepribadian yang baik yang bisa diterima diberbagai lapisan sehingga bisa tumbuh dan berkembang menjadi sosok individu yang diteladani,dan Dampak negatif dari pergaulan adalah tumbuh menjadi sosok individu dengan Kepribadian yang menyimpang.

Danramil juga menambahkan ada beberapa faktor-faktor yang mendukung keberhasilan para remaja diantaranya,faktor biologis(fisik). Faktor kecerdasan intelektual. Faktor psikologis(mental) dan Faktor lingkungan dalam keseharian.(**)
berita tni