Babinsa Koramil 22 Wonosari Kawal Penyaluran Bantuan Sosial
Klaten | Babinsa Koramil 22 Wonosari Kawal Penyaluran Bantuan Sosial
Kopda Agista.N Babinsa Desa Ngreden Koramil 22 Wonosari Kodim 0723 Klaten bersama Bripka Andri Babhinkamtibmas Polsek Wonosari melaksanakan pendampingan penyaluran bantuan sosial non tunai Tahap VI di aula kantor desa Ngreden Kecamatan Wonosari Kabupaten Klaten.(2/12/2020)
Hadir dalam kegiatan penyaluran tersebut diantaranya Soenarto (Kades Ngreden), Kopda Agista (Babinsa), Perangkat Desa,Bripka Andrie (Bhabinkabtimas), Penerima Bantuan Sosial Non Tunai 152 KK
Babinsa Koramil 22 Wonosari Kawal Penyaluran Bantuan Sosial
Kopda Agista selaku Babinsa mengatakan bantuan sosial non tunai adalah bantuan sosial dalam bentuk non tunai dari pemerintah yang diberikan kepada warga kurang mampu akibat pandemi covid 19.
Program bantuan sosial non tunai bertujuan meningkatkan akses rakyat miskin akan gizi yang lebih seimbang, mendorong kegiatan pemberdayaan ekonomi rakyat, memberi akses jasa keuangan dan tentu saja mengefektifkan anggaran.
Dalam kesempatan tersebut selaku Babinsa Desa Ngreden juga berikan Himbauan tentang protokoler kesehatan diantaranya pakai masker,jaga jarak dan wajib Cuci tangan guna mencegah penyebaran virus Covid 19," Ungkap Kopda Agista
Sunarto SH selaku Kades Ngreden mengucapkan terimakasih kepada Babinsa Koramil 22 Wonosari dan Babhinkamtibmas Polsek Wonosari yang telah mendampingi dan mengamankan Penyaluran BNST tersebut sehingga kegiatan dapat berjalan aman, tertib dan lancar," Ungkap Kades.Pendim Klaten