Pelepasan Purna Tugas Bupati Karanganyar
KARANGANYAR — Komandan Kodim 0727/Karanganyar Letkol Inf Andri Army Yudha Ardhitama, S.I.P., diwakili Kepala Staf Kodim Mayor Chb Sutaryanta menghadiri Pelepasan Purna Tugas Bupati Karanganyar Drs. H. Juliatmono, MM, MH,. di Pendopo Rumdis Bupati Karanganyar, Jum'at (03/11/2023).
Bupati Karanganyar Drs. H. Juliyatmono, MM, MH. mengungkapkan telah tiba waktunya saya mohon pamit, setelah ditetapkan sebagai calon anggota DPR RI dapil IV (Karanganyar, Wonogiri, Sragen), yang mestinya berakhir tanggal 15 Desember 2023.
10 tahun saya mendapatkan kepercayaan masyarakat Karanganyar telah saya tunaikan dengan sungguh-sungguh, terimakasih dan penghargaan yang tinggi kepada masyarakat Karanganyar atas do'a, dukungan, dan kerjasama yang baik selama ini.
Mohon maaf yang sebesar-besarnya atas segala kekhilafan dan kesalahan, baik pribadi maupun kedinasan.
Semoga Allah selalu melimpahkan rahmat, taufiq dan hidayah kepada kita semua. Aamiin. Mohon Do'a Restunya.(Lam-Kra27)